Lentera telah menyala
Di padang bulan yang indah hari ini
Purnama sempurna yang menghiasi dan melengkapi sebuah keindahan
Dari Sang Maha Pencipta lagi Maha Sempurna
Tak ada kata lain selain ucap syukur
Atas semua anugerah yang telah Dia berikan pada hati ini yang selalu dibolak-balik
Tak ada kata sempurna dari semua umatNya
Namun, hanya kesempurnaan takwa yang selalu bersujud padaNya
Tapi,
Banyak semua umatNya yang terkadang lupa pada sebuah ketidaksempurnaan yang dimiliki
Entah apa yang terpikirkan, menghujat satu sama lain
Menyudutkan satu sama lain
Mencaci, memaki, dan terkadang menghasut dan memfitnah
Aku selalu percaya ada sebuah harapan dibalik adanya perbedaan semua ini
Dibalik semua masalah duniawi
Bahkan sebuah hikmah besar dari Sang Maha Adil
Dan mungkin sebagian umatNya tak menyadari,
Akan indahnya sebuah perbedaan dan kekurangan
Tuhan takkan pernah menciptakan sesuatu tanpa hikmah
Menerima sebuah kekurangan,
Memikirkan perasaan saudara lainnya,
Menyatukan banyak ego dalam sebuah kesatuan demokrasi,
Meletakkan kelebihan diri untuk kekurangan saudara lain demi sebuah kesempurnaan,
Tanpa ada hujatan, tapi dengan kerukunan
Dengan disegani dan dihormati, tanpa rasa pamrih
Menyampingkan ego, demi sebuah persatuan
Demi sebuah kerukunan
Dan demi sebuah kemajuan diri
Untuk demokrasi
Untuk kesempurnaan
Untuk persaudaraan
Dan untuk nama sebuah kesatuan dan persatuan
Menjadi lebih baik,
Dan sempurna
(Poem by C'GAP)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar